Agar Kamu Makin "Tampan", Lakukan Hal Ini Saat Ramadan

Pahala tambah, wajah pun jadi makin menawan

Bulan Ramadan sebentar lagi nih, sebagai muslimin yang baik ada baiknya kamu sudah menyiapkan batin dan ragamu agar ibadah tetap lancar nanti. Setidaknya lakukanlah aktivitas atau hal-hal berikut ini saat Ramadan nanti bro, karena selain bisa menambah amalan dan ibadah niscaya penampilanmu bakal makin tampan selama bulan suci ini. Gak percaya? Coba deh langsung buktikan.

1. Perbanyak ibadah, salat apalagi.

Agar Kamu Makin Tampan, Lakukan Hal Ini Saat Ramadantwitter.com/realfedinuril

Hal pertama yang perlu kamu lakukan agar makin terlihat tampan selama Ramadan adalah dengan memperbanyak ibadahamu, apalagi salat. Buat kamu yang sering bolong-bolong salat lima waktu atau bahkan salat jumat, coba deh lebih rajinin salat-mu. Percaya atau gak bro, tiap air wudhu yang kamu basuhkan ke wajahmu bakal membuat wajahmu kian berseri-seri layaknya penghuni surga.

Selain salat, kamu juga bisa perbanyak membaca Al-Quran selama bulan Ramadan. Pahalamu nambah, tingkat ketampananmu sebagai pria muslim pun akan meningkat di mata para wanita yang mendambakan kepala keluarga yang salih.

2. Jaga kebersihan tubuh, terutama bagian mulut.

Agar Kamu Makin Tampan, Lakukan Hal Ini Saat Ramadanhidayatullah.com

Selama sebulan penuh, otomatis ada mekanisme pencernaan yang berubah. Jika kamu gak menjaga kebersihan makananmu, sudah bisa dipastikan selama puasa tubuh terutama mulutmu akan mengeluarkan bau-bauan tak sedap.

Usahakan untuk perbanyak makan buah dan sayur-sayuran hijau. Pencernaan tetap sehat walau puasa dan tak mengeluarkan bau-bauan yang tak sedap deh. Satu lagi, usahakan gosok gigi setiap kali kamu mandi tapi ingat jangan diminum ya air kumurannya!

Baca Juga: Jelang Bulan Ramadan, Jangan Lupa Terapkan 11 Gaya Hidup Sehat Ini

3. Bersedekah kepada orang yang membutuhkan.

Agar Kamu Makin Tampan, Lakukan Hal Ini Saat Ramadanthetoc.gr

Bro, tampan itu gak cuma diukur dari fisik saja. Jika tingkah lakumu mencermikan kebaikan, siapa pun yang melihatmu pasti akan terpesona oleh 'ketampanan' sikapmu. Nah, salah satu bentuk aktivitas di bulan Ramadan yang bisa membuatmu 'tampan' adalah dengan bersedekah.

Bersedekah terutama kepada mereka yang membutuhkan adalah salah satu bentuk ibadah yang tak hanya membuatmu berlimpah pahala. Namun juga, rahmat berupa hati yang selalu murah hati dan rendah. Tahu gak sih, hati yang rendah dan murah itu cerminan ketampanan paling hakiki dan bisa bikin wanita mana pun jadi jatuh hati.

4. Tetap giat bekerja tapi jangan lupa kumpul dengan keluarga.

Agar Kamu Makin Tampan, Lakukan Hal Ini Saat Ramadaninstagram.com/teukuwisnu

Masih omongin ketampanan yang sifatnya gak ragawi, selama bulan Ramadan kamu bisa kok perbanyak waktu kumpul bersama keluarga. Mendekatkan diri dengan orang-orang tersayang, bisa bikin hati lebih sejuk. Kamu gak uring-uringan terus karena stres pekerjaan atau tugas kuliah. Wajah pria yang gak kebanyakan stres dan selalu sejuk nan tersenyum, dijamin lebih tampan ketimbang wajah Lee Min Ho si artis Korea idola cewek-cewek masa kini.

Itulah bro, hal-hal positif yang bisa kamu lakukan selama bulan Ramadan. Dijamin pahala bertambah, wajah tampan nan berseri-seri pun bisa kamu dapatkan. Siapa tahu dapat jodoh juga di bulan yang suci ini.

Baca Juga: Salat Ternyata Ampuh Atasi Sakit Punggung dan Persendian

Topik:

Berita Terkini Lainnya